Unknown
Kuasa uang sebagai salah satu faktor penentu ( saya sendirilah salah satu penggemarnya ) memang tidak dapat disangkal, namun menambahkan uang pokoknya bukanlah jawaban seperti yang seringkali kita bayangkan. Antara lain, masalahnya adalah kemalasan. "Seandainya saja uang saya lebih banyak" adalah cara paling mudah untuk menunda penelaahan diri yang intensif serta pengambilan keputusan yang diperlukan untuk menciptakan kehidupan yang menyenangkan sekarang dan bukannya nanti. Dengan menggunakan uang sebagai kambing hitam, dan bekerja sebagai rutinitas yang serba menyita waktu, kita bisa dengan leluasa tidak memberikan waktu bagi diri sendiri untuk untuk melakukan hal lain. Menolak berbagai hal yang menyangkut hidup kita dengan alasan "bekerja".

Coba kita menyibukkan diri dengan rutinitas berupa RODA UANG, berpura-pura bahwa itulah jawabannya, maka dengan kreatif kita menciptkan pengalih perhatia yang konstan, yang menghalangi kita dari melihat betapa sia-sianya semua itu. Dalam hati kita tahu bahwa semua itu hanyalah ilusi, namun sementara semua orang berpartisispasi dalam permainan pura-pura yang sama, mudah sekali kita melupakannya. 

Masalahnya adalah lebih dari sekedar uang.
0 Responses

Posting Komentar


widgets